![]() |
Photo bersama setelah penyerahan medali perak PIMNAS 30 (Sumber : Karmila) |
Banda Aceh, www.industrialtimes.net- Mahasiswa
Unsyiah yang tergabung dalam kelompok PKM-Pe dengan judul karya “Isolasi dan Karakterisasi
Nanoserat Selulosa dari Ampas Tebu Menggunakan Hidrolisa Asam dengan Penambahan
Katalis Ferric Chloride.” berhasil meraih satu medali perak PIMNAS 30. Acara
ini diikuti oleh 420 kelompok dari berbagai universitas yang dilangsungkan pada
(23-26/08) di Universitas Muslim Indonesia (UMI), Makasar. Adapun pengumuman
pemenang ini dilakukan setelah penutupan PIMNAS pada Sabtu (26/08) pukul 21.00
WIT di Auditorium Al-Jibra Kampus UMI.
Pada PIMNAS 30,
Unsyiah berhasil mengirimkan 9 kelompok mahasiswa yang mana dua diantaranya
mendapatkan penghargaan. Selain mendapatkan medali perak pada cabang PKM-Pe
Unsyiah juga mendapatkan penghargaan untuk presentasi favorit dari kelompok PKM-M
yang diketuai oleh Syifa Urrachmah dengan judul karya “Sosialisasi Penggunaan
KOMBIRA (Komputer Berbicara) dengan Menggunakan Program Jaws pada SISTURA
(Siswa Tuna Netra) melalui BIMKEL (Bimbingan Kelompok) di Sekolah Luar Biasa
Labui.”
Juri banyak
memberikan saran mendapatkan medali perak ini dibimbing oleh Dr. Ir. Sri
Aprilia MT dengan mahasiswanya yang terdiri dari Karmila selaku ketua kelompok dan
anggotanya yaitu Aulia Chintia Ambarita, Faisal Yusupi Guswara, dan Muhammad
Adam Armando.
“Persaingan sangat
ketat karena mulai dari awal pengunggahan proposal, monitoring dan akhirnya
pimnas, kami sudah bersaing dengan 72.000 tim, dan yang lolos PIMNAS hanya 420
tim dan akhirnya terpilih menjadi juara 2.” Ujar Karmila
Ia juga menyatakan bahwa Mereka (Read- Juri) juga sangat
mengapresiasi penelitian tersebut serta banyak mendapatkan saran dan masukan
untuk program keberlanjutannya. [SAH]
Posting Komentar