Banda Aceh,
IndustrialTimes,net - Mini Project merupakan salah satu kategori yang
diperlombakan pada acara i-SAT IV tahun 2015. Dengan tema "Alat Bantu
Edukasi yang Berbasis Ekonomi Kreatif" akhirnya terpilih 3 pemenang lomba
untuk kategori ini yakni Juara Pertama dari MAS Jeumala Amal dengan produk Tas
Seetuk, Juara kedua dari SMAN 1 Lhokseumawe dengan produk Berdera Hijaiyah
Sedangkan Juara ketiga dari SMAN 10 Fajar Harapan dengan produk Meupat Quality.
Berikut deskripsi produk dari masing-masing Pemenang.
Juara 1 : Tas Seetuk dari MAS
Jeumala Amal
 |
Tas Seetuk. (Foto: Aldary Rachmadi/IT) |
Tas
Seetuk merupakan pruduk recycle serba guna penuh kreatifitas yang dibuat oleh siswa-siswa
MAS Jeumala Amal dari regional Sigli. Tas ini merupakan tas sekaligus dapat
dijadikan alat edukasi bagi santri maupun siswa yang ingin belajar mengurutkan
huruf hijaiyah maupun huruf abjad. Tas Seetuk yang berbahan utama dari pelepah
pohon palem ini dirancang untuk semua kalangan pelajar dengan desain yang
minimalis dan mampu dibongkar pasang. Penggunan tas yang sangat mudah ketika
akan digunakan untuk belajar mengurutkan huruf hanya dengan membuka resleting secara menyeluruh pada tas dan tas
siap digunakan untuk belajar mengurutkan huruf yang telah tersedia di dalam
bagian tas. Tas Seetuk juga dijahit rapi dengan menggunakan kain batik khas
Aceh untuk menambah nilai keindahan pada produk ini. Mampu menampung beban
berat juga menjadi nilai lebih yang diberikan oleh produk ini.
Juara 2 : Bendera Hijaiyah dari
SMAN 1 Lhokseumawe
 |
Bendera Hijaiyah(Foto: Aldary Rachmadi/IT) |
Dengan tujuan untuk meningkatkan
daya hafal huruf hijaiyah untuk anak usia dini maka terciptalah “Bendera
Hijaiyah” karya siswi-siswi SMAN 1 Lhokseumawe. Produk yang berbahan utama kayu
dan plastic PVC ini dengan sistem bongkar pasang ini dapat digunakan dengan
meletakkan tiang-tiang huruf hijaiyah yang telah tersedia langsung pada bagian
luar dari produk yang inovatif ini. Sekilas produk ini menyerupai papan catur
namun perbedaannya jelas terlihat dari sisi luar yang sudah dilengkapi dengan
bagian-bagian menonjol pada bagian luar produk yang berfungsi sebagai penyangga
tiang-tiang huruf hijaiyah. Didalam sudah terdapat bagian-bagian huruf hijaiyah
yang sudah disediakan untuk direkatkan pada tiang.
Juara 3 : Meupat Quality dari
SMAN 10 Fajar Harapan
 |
Meupat Quality. (Foto: Aldary Rachmadi/IT) |
Produk
dengan berbagai macam fitur ini dinamakan Meupat Qualiy (Meja Lipat Kualitas
Ori) karya inovatif dari siswa-siswi SMAN 10 fajar harapan banda aceh
dilengkapi dengan berbagai fitur unik yang dapat digunakan dalam satu meja
belajar sekaligus. Dengan ukuran yang sama dengan meja lipat belajar pada
umumnya, produk ini sudah dilengkapi dengan papan tulis yang terletak pada sisi
luar dari produk yang dapat digunakan dengan menariknya
keatas. Produk yang berbahan kayu ini dengan desain yang minimalis membuat
produk ini mudah digunakan dan disimpan .[ZF]
Posting Komentar