![]() |
Rektor Universitas Syiah Kuala saat memberikan kata sambutan pada Pelantikan Dewan Pengurus Pusat (DPP) KAFT Unsyiah di Anjong Mon Mata pada Jumat (24/1/2014) IT/Zulfan Helmi |
Banda Aceh, IndustrialTimes.net – Peranan alumni lulusan sangat diharapkan dalam menentukan
akreditasi Unsyiah. Hal ini disampaikan oleh Rektor Unsyiah Samsul Rizal pada
pelantikan Dewan Pengurus Pusat (DPP) Keluarga Alumni Fakultas Teknik (KAFT) di
Anjong Mon Mata Jumat (24/1/2014).
Adanya ikatan alumni termasuk dalam penilaian Badan Akreditasi
Nasional Pergurguruan Tinggi Negeri (BAN-PT). Hal tersebut akan menyumbang
banyak poin sehingga akreditasi Unsyiah semakin baik.
“Alumni menjadi penilaian BAN-PT terhadap akreditasi. Apakah alumni
berfungsi dengan baik dalam pembinaan fresh graduatenya? Apakah informasi
pekerjaan tersampaikan dengan baik kepada adik-adik mahasiswa?. Itulah beberapa
pertanyaan yang harus dijawab oleh alumni Unsyiah sendiri,” ujar Samsul Rizal.
Dengan dilantiknya pengurus baru KAFT masa
bakti 2013 – 2019 menjadikan Unsyiah semakin kokoh. Jalinan silaturahmi tidak
hanya pada kalangan mahasiswa namun juga sampai alumni sangat diharapakan agar.
Tak hanya disitu, Samsul juga mengharapakan setiap keluarga alumni
yang ada di Unsyiah agar dapat lebih aktif terhadap almamaternya. []
Posting Komentar